SERANG ,- Ketua DPRD Banten H. Fahmi Hakim, menghadiri acara lepas sambut Komandan Denpom lll/4 Serang di Gedung Denpom III/4, Serang, Jumat (08/11/24).
Pada kesempatan tersebut, Letkol CPM Helmi Jefri, S.H. yang sebelumnya menjabat Komandan Denpom |||/4 Serang yang kemudian diisi oleh Mayor CPM Dadang Dwi Saputro S.H,.M.H.
Dalam sambutannya, Mayor CPM Dadang Dwi Saputro S.H,.M.H menegaskan komitmennya untuk melanjutkan sinergitas yang sudah terjalin, serta berkolaborasi dengan berbagai pihak demi kemajuan Banten. Ia juga menekankan pentingnya menjaga kondusifitas di Serang, terutama tahun politik seperti sekarang.
“Saya siap melanjutkan sinergitas dan bekerja sama untuk masa depan Serang yang lebih baik. Mari bersama-sama saling berkolaborasi, karena sejatinya kolaborasi adalah kunci untuk mencapai tujuan bersama,” ujarnya.
Ketua DPRD Banten H.Fahmi Hakim menyampaikan terima kasih kepada Letkol CPM Helmi Jefri, S.H. atas dedikasinya selama memimpin Denpom |||/4 dan berharap Mayor CPM Dadang Dwi Saputro S.H,.M.H dapat meneruskan sinergitas serta menjaga keamanan dan kedamaian di Serang.
“Saya ucapkan terimakasih kepada Letkol CPM Helmi Jefri, S.H. atas dedikasinya. Semoga sinergitas yang telah terbentuk dapat terus berlanjut dengan pejabat yang baru,” ucapnya.
Fahmi Hakim juga berharap agar Denpom yang baru dapat menjaga kondusifitas di Serang dan memberikan manfaat bagi masyarakat. Adv